Kawal Anggaran Dana Desa, LCKI Tanjab Timur Gelar Bimtek

Tanjung Jabung Timur, PONTAS.ID – Lembaga Cegah Kejahatan Indonesia (LCKI) Provinsi Jambi dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur mengadakan sosialisasi terkait rencana pelaksanaan bimbingan teknis (Bimtek) pendampingan desa dalam hal penggunaan anggaran desa.

Sosialisasi yang mengundang kepala desa dari  tiga kecamatan yakni kecamatan Geragai, Mendahara Ulu dan kecamatan Mendahara Ilir ini diadakan pada Senin (15/7/2019) di aula kantor Camat Geragai dan dihadiri Camat  serta beberapa orang Kepala Desa dan seluruh pengurus beserta anggota LCKI Tanjab Timur dan Jambi.

“Kami siap membantu mendampingi serta memfasilitasi terkait apa apa saja yang menjadi kendala dalam pelaksanaan kegiatan desa, baik itu kegiatan fisik atau permasalahan dalam administrasi,”  kata Ketua LCKI  Tanjab Timur, Syamsudin Wahid kepada wartawan.

Di tempat yang sama Camat Geragai, Suandi  juga mengatakan, pihaknya menyadari masih terdapat kekurangan dan kekeliruan dalam penggunaan anggaran desa, “Dengan ini diharapkan LCKI dapat membantu dalam hal pencegahan agar terhindar dari pada kesalahan dan kekeliruan,” kata dia.

Adapun tujuan rencana akan di adakannya kegiatan bimbingan teknis tersebut adalah memberikan arahan dan bimbingan terkait penggunaan anggaran desa.

“Sehingga perangkat desa bisa terhindar dari pelanggaran yang berujung pada tindak pidana,” kata Camat.

Penulis: Bambang Hermanto

Editor: Pahala Simanjuntak
Previous articleTerkait Narkoba, Polsek Prapat Janji Ringkus 2 Warga Asahan
Next articleGenjot Produksi, 8 Koptan di Asahan Dapat Bantuan Hand Tractor 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here