Perkuat Sinergi, Kajati DKI Temui Danpuspom TNI AD

Kajati DKI Jakarta, Reda Manthovani bertemu Danpuspom TNI AD, di Kantor Danpuspom TNI AD, Jakarta, Selasa (29/3/2022)

Jakarta, PONTAS.ID – Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Reda Manthovani, berkunjung ke Kantor Komandan Pusat Polisi Militer Markas Besar Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Danpuspom TNI AD). Kajati DKI, disambut dan diterima langsung oleh Danpuspom Mabes TNI AD, Laksamana Muda TNI Nazali Lempo, bersama jajarannya, pada Selasa (29/3/2022).

“Dalam rangka perkenalan diri sebagai pimpinan baru di Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta,” kata Manthovani melalui keterangan resminya.

Manthovani berharap sinergi dan koordinasi penegakan hukum pidana koneksitas dengan Danpuspom Mabes TNI AD yang selama ini sudah terjalin dengan baik perlu makin ditingkatkan.

“Apalagi dengan lahirnya satu struktur baru di kejaksaan, yaitu Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Militer,” kata Manthovani.

Dalam pertemuan dan silaturrahmi yang berlangsung hangat dan penuh dengan keakraban itu, Danpuspom tampak didampingi Wadanpuspom Brigjen TNI Salidin, Dirum, Kolonel Cpm Anggiat Napitupulu.

Kemudian, Dirwallakir, Kolonel Cpm Subiakto, Dirrustahmil, Kolonel Laut PM Joko Tri Suhartono; Dirlidpam, Kolonel Pom Seprianus H. Sarante, Kolonel Cpm Karti Amyus dan Kolonel Laut PM Khoirul Fuad.

Sementara, Kajati terlihat datang bersama Asisten Intelijen, Bahrudin, dan Asisten Tindak Pidana Umum, Anang Supriatna, merangkap plt. Asisten Pidana Militer Kejati DKI Jakarta.

Penulis: Ahmad Rahmansyah
Editor: Fajar Virgyawan Cahya

Previous articleKomisi X Pastikan Draf RUU Sisdiknas Belum Dikirim
Next articleGelar Forum DEWG, Menkominfo: Lombok Barat Jadi Tonggak Sejarah Ekonomi Digital Dunia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here