Saluran Air Baru Selesai sudah Rontok, Nyawa Warga Jaksel Terancam

Lubang menganga di saluran air di Jln. Pelita Jakarta Selatan

Jakarta, PONTAS.ID – Proyek pembangunan saluran air menggunakan U-Ditch (beton cetak berbentuk huruf U) di Jln. Pelita, Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan yang baru dalam hitungan minggu selesai dikerjakan sudah nyaris memakan korban.

Pasalnya tutup pelat U-Ditch patah dan jatuh ke dalam saluran hingga menimbulkan lubang besar yang menganga di sisi bahu jalan.

Sebelumnya, salah seorang warga melalui aplikasi Jakarta Kini (JaKi) mengaku nyaris terperosok ke dalam lubang itu.

“Mohon ijin pak ini ada lubang bahaya, hampir saja saya terpersosok. Mohon diperhatikan. Terims,” kata warga dalam laporannya melalui Jaki yang tercatat dalam Nomor Laporan JK2012270152 yang diunggah pada Minggu 27 Desember 2020, pukul 20.30 WIB.

Pantauan di lokasi, pada Senin (28/12/2020) sekitar pukul 13.10 WIB belum ada perbaikan dari instansi terkait. Lubang masih terlihat menganga dengan patahan tutup pelat U-Ditch masih berada di saluran air.

Terlihat juga sebatang kayu yang ditancapkan di dalam lubang hingga keluar saluran air layaknya mengingatkan pengguna jalan agar berhati-hati.

Hingga berita ini dipublikasikan, Kepala Suku Dinas (Kasudin) Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan, Mustajab belum memberikan tanggapan.

“Pak Kasudin sedang ke lapangan,” ujar salah seorang staf Sudin SDA Jakarta Selatan, Imron, menjawab PONTAS.id, di Kantor Sudin SDA Jakarta Selatan, Senin (28/12/2020).

Penulis: Yos Casa Nova F
Editor: Pahala Simanjuntak

Previous articleBank Dunia Utangi PLN US$ 500 juta untuk Proyek EBT
Next articleMPR Minta Polri Pro Aktif Usut Kasus Parodi Lagu Indonesia Raya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here