Masuk Akhir Tahun, Harga Bahan Pokok di Pasuruan Meningkat

Pasuruan, PONTAS.ID- Menjelang Tahun Baru 2022 dan Akhir Tahun 2021 harga kebutuhan pokok serta Sembilan Bahan Pokok (sembako) naik dari harga sebelumnya. Kenaikan harga tersebut tergantung dari hasil tengkulak yang langsung dari petani, peternak, serta hasil industri

Seperti kebutuhan pokok hasil pertanian seperti beras perkilo dengan harga Rp 9.800 , kedelai perkilo harga RpĀ  10.500, Cabe besar perkilo Rp 24.000,Ā  cabe rawit perkilo Rp 84.000, sedangkan harga bawang merah perkilo Rp 25.000, bawang putih perkilo Rp 24 .000.

Untuk kebutuhan pokok hasil industri, seperti gula perkilo seharga Rp 12.000, minyak goreng perkilo Rp 20.000, tepung terigu perkilo Rp 7.500.

Sedangkan dari hasil pokok kebutuhan hasil Peternakan dan Perikanan seperti daging Sapi perkilo seharga Rp 110.000, daging ayam perkilo Rp 37.000, harga telur ayam perkilo Rp 30.000.

Untuk harga ikan segar seperti Bandeng Rp 30.000, ikan Kembung Rp 32.000, ikan Tongkol Rp 32.000,Ā  Ikan Tuna Rp 35.000, ikan Cakalang Rp 32.000. Sedangkan harga Garam di akhir tahun juga ikut naik garam halus, garam Batang, juga garam grosok.

Harga LPG 12 kilo gram seharga 16.500, hal ini diungkapkan oleh Kepala Koordinator Pasar Bangil Kabupaten Pasuruan Iwan Wahyudi.

Menurut pedagang pasar Bangil, ibu Aisah menyebutkan kalau masalah naik harga sembako relatif sudah biasa, karena itu kami dari tengkulak naik harga.

“Ya , tetap harga pasar kami naikkan. Naiknya harga juga gak mesti , terkadang naik drastis, terkadang juga turun ya memang itu suatu kebutuhan sehari – hari gimana lagi,” ungkapnya saat ditemui PONTAS.id, Rabu (29/12/2021)

Sementara itu, pihak pengunjung di Pasar Bangil memilih belanja di pasar daripada ke pedagang keliling yang tentunya lebih mahal.

“Kenaikan harga sembako dan bahan pokok sewaktu – waktu bisa naik dan bisa turun sesuai dari harga tengkulak. Namun untuk menjelang Tahun Baru 2022 dan Akhir Tahun 2021 harga sembako dan bahan pokok memang naik, tutupnya

Penulis: Abdullah
Editor: Yos Casa Nova F

Previous articleMPR Dorong Kemenkeu Hapus Pajak Alkes Agar Biaya Kesehatan Rakyat Terjangkau
Next articleLaNyalla Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Serbaguna Ponpes Daarul Huffazh Pasuruan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here