Jakarta, PONTAS.ID – Plt Ketua DPR RI Fadli Zon turut mengucapkan selamat bagi umat Krsitiani yang merayakan Natal hari ini. Fadli menyampaikan ucapan itu lewat akun Twitter resminya, @fadlizon.
“Selamat merayakan Natal bagi umat Kristiani,” cuit @fadlizon, Senin (25/12/2017).
Umat Kristiani di Indonesia merayakan Natal dengan beribadah di berbagai gereja. Tokoh-tokoh selain Fadli juga turut mengucapkan selamat, seperti Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.
“Selamat menebarkan kedamaian bagi sesama. Damai di bumi, damai di hati,” cuit Lukman di akun Twitter-nya, @lukmansaifuddin.