Viral Video Penanganan ODP di RSUD HAMS, Ini Klarifikasi Pemkab Asahan

Kepala Diskominfo Kabupaten Asahan, Rahmat Hidayat Siregar

Asahan, PONTAS.ID – Melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan memberikan klarifikasi tentang standar penanganan Orang Dalam Pemantauan (ODP) akibat virus Corona (Covid-19) di Rumah Sakit Umum Daerah Haji Abdul Manan Simatupang (RSUD HAMS) dan telah menyebabkan keresahan di tengah masyarakat.

Dalam klarifikasi yang disampaikan Kepala Diskominfo Kabupaten Asahan, Rahmat Hidayat Siregar, Pemkab Asahan mengimbau masyarakat agar tidak terlalu mudah cepat percaya dengan informasi yang belum tentu kebenarannya (hoaks), terlebih informasi tersebut tidak diperoleh dari pihak yang berkompeten.

“Jika ada menerima video ataupun berita mohon dicerna dahulu kebenarannya. Jika masih ragu, carilah info ke instansi terkait dan hal itu bisa terjerat kasus UU ITE,” ujar Rahmat, Kamis (2/4/2020).

Namun demikian, Rahmat juga tak menampik akan kebenaran video tersebut. Dijelaskannya, hal yang dilakukan dalam video tersebut sudah sesuai dengan Standar Operasional Pelaksanaan (SOP) yang berlaku di RSUD HAMS bagi warga yang berstatus ODP.

“Kami sampaikan kepada masyarakat agar tidak menyebarkan konten yang berpotensi menimbulkan keresahan d itengah masyarakat. Mari kita lebih bijak menggunakan media sosial dan yakinlah Pemkab Asahan bersama dengan Forkopimda yang tergabung dalam Gugus Tugas Penanganan Corona Virus Desease (Covid 19) akan terus memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat dalam penganan Covid-19,” tegas Rahmat.

Untuk informasi terbaru tentang status penanganan Covid-19, Pemkab Asahan kata Rahmat, selalu menyampaikannya kepada masyarakat melalui pemberitaan setiap harinya lewat media massa. Ataum masyarakat juga bisa berkunjung langsung ke Sekretariat Gugus Tugas Covid-19 yang beralamat di Jalan Sudirman, ataupun mengakses informasi melalui Website asahankab.go.id (https://corona.asahankab.go.id/).

Penulis: Bayu Kurnia Jaya

Editor: Riana

Previous articlePemerintah Pantau Stok 11 Kebutuhan Pokok Jelang Ramadhan
Next articleHarga Ikan Anjlok, Nelayan Sergai Menjerit

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here