Peresmian Gedung Baru RSUD Bangil Menuai Banyak Kritik, Ini Jawaban Humas!

Pasuruan, PONTAS.ID – Sempat di beritakan di medsos terkait peresmian gedung rawat jalan dan logo baru RSUD Bangil Kabupaten Pasuruan yang menuai polemik. Pasalnya, peresmian gedung baru tersebut sempat dikritik oleh kalangan LSM dan awak media dengan menghadirkan Group Band papan atas yaitu Kotak (nama band) dari Jakarta, di halaman rumah sakit pada Rabu (2/8/2023).
Namun, dengan adanya pemberitaan itu di medsos pihak dari rumah sakit mengklarifikasi dan memberi jawaban kepada awak media.
Humas RSUD Bangil, M. Hayat saat ditemui oleh awak media  membeberkan alasannya menghadirkan Band Kotak saat peresmian gedung baru di halaman rumah sakit itu, karena kesepakatan bersama yang sudah lama direncanakan.
Sementara sebelum acara tersebut di mulai, Group Band Kotak sempat mengunjungi pasien RSUD Bangil untuk menghibur. “Dengan kedatangannya semua pasien merasa senang dan tersenyum,” ungkap M. Hayat kepada awak media, Kamis (3/8/2023).
ia mengatakan, pandemi yang terjadi dua tahun lalu sedikit banyak menguras energi. Karena itu, kehadiran Band Kotak dimaksudkan sebagai hiburan untuk para nakes (tenaga kesehatan).
Menurut Hayat, RSUD Bangil memiliki nakes ribuan. Sebagian besar merupakan generasi millenial. Karena itu, konsep hiburan yang dihadirkan menyesuaikan dengan selera mereka.
“Yang pasti, keputusan untuk mendatangkan band itu pun diputuskan dalam rapat manajemen dipersiapkan sejak lama,” katanya.
Namun demikian, ia menyampaikan permintaan maaf kepada semua LSM dan media tentunya kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Pasuruan, bahwa yang disampaikannya itu bukan sebagai pembenaran.
“Tetapi, sekali lagi ini bukan sebagai pembenaran, kita memang bicara apa adanya. Tentu ini pelajaran yang sangat berharga serta motivasi bagi kami untuk menata rumah sakit menjadi lebih baik dan pelayanan terbaik,” jelasnya.
Penulis : Sumarsono/Abdullah
Editor: Fajar Virgyawan Cahya
Previous articleKonsisten Cetak Guru Kompeten untuk Mengakselerasi Pencapaian Target SDGs No 4
Next articlePembangunan Mess Provinsi, Gubernur Sumut Tandatangani Prasasti Peresmian

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here