DPR Minta Polisi Tangkap Joseph Paul Zhang

Josep Paul Zhang
Josep Paul Zhang

Jakarta, PONTAS.ID – Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin meminta aparat keamanan untuk dapat menangkap Joseph Paul Zhang yang mengaku nabi ke-26 dan beredar ke media sosial.

Menurutnya konten yang disampaikan mengandung unsur SARA dan menimbulkan keresahan masyarakat serta berpotensi merusak persatuan dan kesatuan Indonesia.

“Polri melalui Tim Satuan Tugas Cbyer Crime berkoordinasi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) untuk meningkatkan pengawasan dan memblokir  akun-akun yang memposting konten negatif di media sosial, guna mencegah terulang kembali beredarnya video yang meresahkan dan dapat memancing emosi masyarakat,” katanya, Senin (19/4/2021).

Politikus Golkar itu mengimbau kepada masyarakat untuk tidak terprovokasi terhadap adanya video tersebut dan meminta untuk memercayakan penanganan kasus tersebut ke aparat penegak hukum.

“Biarkan kepolisian melalui interpol melakukan tugasnya, karena joseph paul zhang berada di luar negeri. Semoga negara yang bersangkutan dapat melakukan deportasi,” ujarnya.

Penulis: Luki Herdian

Editor: Rahmat Mauliady

Previous articleBasmi Organisme Jahat Tumbuhan, Kementan Dorong Gerdal Ramah Lingkungan
Next articleIndonesia Masuk 10 Besar Negara karena Pernikahan Dini, Ini Kata DPR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here