Anggota TNI Tewas Ditembak, DPR: Polisi Harus Tindak Tegas Anggotanya

TKP Kafe di Cengkareng Menewaska Anggota TNI AD dan Warga Sipil oleh Oknum Polisi
TKP Kafe di Cengkareng Menewaska Anggota TNI AD dan Warga Sipil oleh Oknum Polisi

Jakarta, PONTAS.ID – Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin mengecam keras insiden penembakan terhadap anggota TNI dan 2 Mayarakat Sipil berujung tewas oleh seorang Anggota Polri akibat pertikaian yang terjadi dini hari di sebuah kafe Cengkareng, Jakarta Barat.

“Polri harus transparan dan memberikan sanksi tegas terhadap anggotanya yang melakukan hal tersebut, apalagi telah menghilangkan nyawa seseorang,” katanya di Jakarta, Kamis (25/2/2021).

Politisi Golkar itu menjelaskan bahwa seharusnya peristiwa ini tidak perlu terjadi jika saling mengedepankan komunikasi baik dan tanpa adanya emosi. Untuk itu Azis meminta seluruh elemen masyarakat dan pihak lain tidak mudah terprovokasi sebelum adanya keterangan resmi oleh pihak berwenang.

“Mari kita saling menahan diri, para perwira atau komandan di wilayah masing masing dapat terus melakukan arahan, pengawasan, peringatan terhadap anggotanya untuk dapat disiplin sebagai aparat keamanan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Azis meminta agar Panglima TNI dan Kapolri dapat duduk bersama untuk terus berupaya membangun sinergitas dan soliditas antara aparat keamanan yaitu TNI dan Polri.

“Jangan sampai Slogan Soliditas TNI dan Polri hanya berada di kalangan petinggi saja, namun di lingkup prajurit masih terjadi gesekan karena gengsi dan ego sektoral,” tegasnya.

Sebelumnya,Tiga orang tewas dalam penembakan yang dilakukan seorang polisi di Cengkareng, Jakarta Barat, dan salah satu korbannya adalah anggota TNI AD. Polisi itu jadi tersangka.

“Kepada tersangka sudah diproses langsung pagi hari ini dan ditemukan dua alat bukti dan olah TKP, sehingga pagi ini juga sudah ditetapkan sebagai tersangka Pasal 338 KUHP,” kata Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran saat jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Kamis (25/2/2021).

Penulis: Luki Herdian

Editor: Pahala Simanjuntak

Previous articleBamsoet Dorong Pengembangan Energi Terbarukan untuk Kendaraan Listrik
Next articleBerantas Penyelundupan Benur, Trenggono Gandeng TNI

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here