
Serdang Bedagai, PONTAS.ID – Usai membuka Kejurda Arung Jeram se Sumut tahun 2018 yang dilakukan oleh Wagubsu Musa Razekshah dan Ketua Umum FAJI Sumut, Soekirman, pada malam harinya dilakukan pelantikan Ketua Umum FAJI Sumut periode 2018-2023 terpilih, yakni Bupati Sergai Soekirman, bertempat di aula DESR-I Komplek PTPN III Gunung Pamela Desa Buluh Duri kecamatan Sipispis, Sergai, Sabtu (8/12/2018).
Wakil Ketua KONI Sumut, Prof. Agung melantik Kepengurusan FAJI Sumut periode 2028-2023, selanjutnya dalam kesempatan itu Ketua Umum FAJI Sumut Soekirman melantik kepengurusan FAJI kabupaten Tapanuli Selatan dengan Ketuanya, Kapten Inf. Benghot Hutabarat.
“Iinsyaallah Kejurda FAJI Sumut yang diikuti oleh 16 Tim tidak mendapat halangan apapun. Jika kita semua bersatu padu maka tidak menutup kemungkinan pada tahun 2020 FAJI Sumut akan diperhitungkan pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON). Kita memang anak kampung namun prestasi Sumut ini tidak kampungan,” kata Soekirman.
Selain itu, kepada peserta yang ikut dalam ajang Kejurda, Soekirman berpesan agar menunjukkan prestasi terbaik agar terdengar hingga manca negara. Saat ini lanjut Bupati, Indonesia menduduki peringkat ke-3 Sungai Jeram terbaik yang berada di Kabupaten Asahan Sumut.
“Namun masyarakat sekitar belum mengetahui betapa berharganya sungai tersebut. Bukan hanya arus sungainya saja yang bagus namun masyarakat di sekitar sungai juga harus baik dan ramah, sebab dengan baiknya sungai dan masyarakatnya maka akan membuat para wisatawan banyak yang berkunjung ketempat itu,” imbuhnya.
Soekirman juga menjelaskan, bahwa Indonesia, dalam hal produksi sampah plastik menduduki peringkat ke dua Dunia setelah China, sehingga perlu bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap bersih, bebas dari sampah diawali dari Sungai.
Hadir dalam acara tersebut, Wabup Sergai Darma Wijaya, Ketua TP PKK Sergai Marliah Soekirman, Ketua GOPTKI Rosmaida Darma Wijaya, mewakili Danlantamal I Belawan Letkol Sabran, Pengurus Besar FAJI Jhoni Kurniawan, para Kepala OPD Sergai, Camat, mewakili Walikota Tebing tinggi, mewakili Kapolres Tebing Tinggi dan undangan lainnya.
Penulis: Andy Ebiet
Editor: Hendrik JS