Kapolres Sergai Ajak Masyarakat Sukseskan Vaksinasi Covid-19

Sergai, PONTAS.ID – Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) AKBP Ali Machfud meninjau pelaksanaan vaksinasi di kantor Desa Seibamban, kecamatan Seibamban, Rabu (09/2/2022).

Selain itu, Kapolres juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi mensukseskan program vaksinasi di Kabupaten Sergai.

“Kita harus segera lakukan akselerasi percepatan vaksin kepada Lansia, karna kelompok Lansia rentan terpapar Covid-19,” imbau Kapolres.

Kapolres juga mengimbau kepada masyatakat bisa mengantarkan keluarganya yang sudah lansia ke lokasi vaksin terdekat.

“Bapak ibu bisa mengantar orang tuanya ke Polres Serdang Bedagai atau Puskesmas terdekat untuk vaksin. Atau bisa juga mengumpulkan beberapa lansia di tempat bapak ibu, maka kami akan datang kesana untuk vaksin,” kata Kapolres.

Kapolres juga mengajak masyarakat untuk mendukung kesuksesan vaksinasi Anak usia 6-11 tahun.

“Ayok kita dukung vaksinasi, agar imunitas anak meningkat sehingga bisa melaksanakan pembelajaran tatap muka tanpa rasa khawatir pagi,” pungkas Kapolres Ali Machfud.

Penulis: Andy Ebiet
Editor: Ahmad Rahmansyah

Previous articleDesa Indrasari Jadi Tempat Vaksinasi, Ratusan Warga Antusias
Next articleHadiri Wisuda Akbar Tahfidz Quran, Ini Pesan Dewi Kumalasari

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here