Dukung Perilaku Hidup Sehat, Polsek Boja Kampanyekan Germas

Kendal, PONTAS.ID – Polsek Boja menggelar Kampanye Gerakan Masyarakat (Germas) untuk mendukung perilaku hidup bersih dan sehat. Kegiatan itu diselenggarakan di Pendopo Kecamatan Boja, tepatnya di Jl. Pramuka Desa Boja Kecamatan Boja Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Kamis (25/11/2021) Sore.

Kapolsek Boja IPTU Agus Wibowo mengatakan Germas adalah sebuah gerakan yang bertujuan untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat. Aksi Germas ini juga diikuti dengan memasyarakatkan perilaku hidup bersih sehat dan dukungan untuk program infrastruktur dengan basis masyarakat.

“Program ini memiliki beberapa fokus seperti membangun akses untuk memenuhi kebutuhan air minum, instalasi kesehatan masyarakat serta pembangunan pemukiman yang layak huni. Ketiganya merupakan infrastruktur dasar yang menjadi pondasi dari gerakan masyarakat hidup sehat,” ungkap Kapolsek Boja

Pada kesempatan yang sama, Camat Boja Sucipto , menjelaskan bahwa saat ini masalah kesehatan masih menjadi sebuah tantangan serius di Indonesia. Kini setidaknya masih ada 3 masalah kesehatan penting yakni pemberantasan penyakit infeksi, bertambahnya kasus penyakit tidak menular dan kemunculan kembali jenis penyakit yang seharusnya telah berhasil diatasi.

“Perubahan pola hidup masyarakat yang makin modern menjadi salah satu dasar Germas atau Gerakan Masyarakat hidup sehat. Program ini dicanangkan oleh kementerian kesehatan Republik Indonesia,” ujarnya

Menurutnya, penyakit menular seperti diare, tuberkulosa hingga demam berdarah dahulu menjadi kasus kesehatan yang banyak ditemui. “Kini telah terjadi perubahan yang ditandai pada banyaknya kasus penyakit tidak menular seperti diabetes, kanker dan jantung koroner,” tutupnya

Terlihat hadir dalam acara Camat Boja, Sucipto, Sekcam Boja Mulyadi, Kapolsek Boja Iptu Agus Wibowo, Komandan Rayon Militer Boja, diwakili oleh Sertu Rozikin, Kepala Puskesmas Boja 01 dr Restu, Dinas Pasar Boja diikuti Kepala Desa Sekecamatan Boja jumlah peserta 50 Orang.

 

Penulis: Prawoto

Editor: Rahmat Mauliady

Previous articleMasuki Musim Hujan, Sudin SDA Jakbar Siapkan 263 Pompa Air
Next articleAwasi Pangan Berbahaya, SYL Pimpin Patroli Laut

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here