Sandi: Pertemuan SBY-Prabowo Bisa Digelar Usai Lebaran

SBY dan Prabowo

Jakarta, PONTAS.ID – Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno menyebut pertemuan antara Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono bisa dilakukan usai lebaran.

“Kalau memang waktunya tidak bisa dilakukan sebelum Lebaran, akan dilakukan halal bi halal setelah Lebaran,” kata Sandi, Selasa (12/6/2018).

Pertemuan ini, kata Sandi, merupakan tindak lanjut pertemuannya dengan Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), pada Jumat (18/5) lalu.

Saat itu keduanya bertemu sebagai kawan lama. Mereka membicarakan perihal koalisi dalam pertemuam yang digelar secara diam-diam itu.

Pertemuan SBY-Prabowo, lanjut Sandi, tetap akan terlaksana meski mereka ada di koalisi berbeda. Seperti diketahui Gerindra disebut Rizieq Shihan masuk sebagai partai koalisi keumatan. Sementara Demokrat menolak masuk dalam koalisi tersebut.

“Rakyat sama umat kan sama, sebelas-dua belas. Jangan bentur-benturkan rakyat dan umat, kita satu kesatuan rakyat Indonesia. Kita fokus bangun platform di bidang ekonomi,” sebut Sandi.

Previous articleMudik, Mengokohkan Persatuan
Next articleGoogle Stop Jual Tablet

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here