Pemkab Asahan Gelar Bimtek Penyusunan Produk Hukum Daerah

Asahan, PONTAS.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Produk Hukum Daerah bagi Pejabat Fungsional dan Pejabat Pelaksana di Hotel Marina, Kisaran, Sumatera Utara.
Kegiatan yang diikuti 70 peserta yang merupakan Pejabat Fungsional dan Pelaksana dari masing-masing OPD (Organisasi Perangkat Daerah) tersebut digelar bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman aparatur dalam penyusunan produk Hukum Daerah guna menciptakan produk Hukum Daerah yang berdaya laku dan berdaya guna secara efektif dan optimal.
Bupati Asahan dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Pemerintahan Buwono Prawana, mengatakan dengan dilaksanakannya Bimtek diharapkan pelaksanaan Bimtek masing-masing OPD dapat memiliki aparatur yang mampu menyusun dan merumuskan suatu rancangan produk hukum daerah yang benar-benar memenuhi kaidah serta persyaratan formil dan materil penyusunan perundang undangan, sehingga produk hukum yang dibentuk dapat berdaya laku dan berdaya guna secara efektif dan optimal.
“Pelaksanaan Bimtek ini juga merupakan salah satu rencana aksi Pemkab Asahan dalam peningkatan Sumber Daya Aparatur yang menjadi prasyarat dari Kemendagri dalam mencapai visi dan misi Pemkab Asahan yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Asahan Tahun 2021-2026,” ujar Buwono, saat membacakan sambutan Bupati Asahan, Selasa (15/02/2022).
Bupati juga meminta seluruh peserta agar bersungguh sungguh dalam mengikuti acara sampai selesai sehingga manfaat dari Bimtek ini dapat diperoleh secara maksimal.
Hadir sebagai narasumber dalam acara tersebut Komis Simanjuntak, SH, MH (unsur Akademisi), Kasubbag Produk Hukum Daerah Wilayah II Biro Hukum Setdaprovsu, Yunan Tanjung, SH, MH dan Kasubbid Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah Kanwil Kementerian Hukum dan Ham, Eka N.A.M Sihombing (unsur Pemerintah).
Penulis : Bayu Kurnia Jaya
Editor : Fajar Virgyawan Cahya
Previous articleKomite II Lakukan Kunker DIM RUU Energi ke Provinsi Aceh
Next articleHadiri Expo UMKM Jogjakarta, Sultan: Kesenjangan Valuasi UMKM Indonesia Sangat Ekstrem

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here