64 Mal di DKI Segera Buka Kembali

Beberapa gerai yang ada di pusat perbelanjaan sekitar MH Thamrin-Bundaran HI

Jakarta, PONTAS.ID –  Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta, Ellen Hidayat, mengatakan, sejumlah mal siap kembali beroperasi per Jumat (5/6/2020) pekan depan.

Ellen menuturkan, rencana pembukaan operasional itu berdasarkan Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 489 Tahun 2020 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar dalam Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi DKI Jakarta.

Dalam aturan itu, dinyatakan bahwa perpanjangan PSBB DKI Jakarta dilakukan mulai Jumat (22/5/2020) sampai Kamis (4/6/2020). Dari sini, asosiasi bersiap untuk kembali beroperasi setelah PSBB DKI berakhir atau memasuki transisi new normal, sehingga operasional para mal kemungkinan bisa dilakukan per Jumat (5/6/2020) pekan depan.

“Kami akan menerapkan berbagai prosedur standar yang berpijak pada kesehatan, kenyamanan, dan kepercayaan kepada para pengunjung,” kata Ellen, dalam keterangannya, Selasa (26/5/2020).

Ia mengklaim, total akan ada 64 mal yang akan buka pada Jumat (5/6/2020) dan Senin (8/6/2020) saat kondisi new normal.

Berikut adalah data mal anggota APPBI DPD DKI JAKARTA yang akan buka pada Jumat (5/6/2020):

1. Plaza Indonesia

2. FX Sudirman

3. ITC Mangga Dua

4. ITC Cempaka Mas

5. Golden Truly

6. Gajah Mada Plaza

7. Senayan City

8. ITC Roxy Mas

9. Mal Mangga Dua

10. Mangga 2 Square

11. Plaza Atrium

12. Plaza Kenari Mas

13. Thamrin City

14. Harco Pasar Baru

15. Jakarta Design Center

16. Plaza Glodok

17. ITC Permata Hijau

18. Kota Kasablanka

19. Gandaria City

20. Plaza Blok M

21. Onebelpark

22. Lippo Mall Kemang

23. The Plaza Semanggi

24. Pacific Place

25. Pejaten Village :

26. ITC Kuningan

27. Transmart Cilandak

28. Pondok Indah Mall

29. Ciputra World Jakarta/Lotte Shopping Avenue

30. Kuningan City

31. Blok M Square

32. ITC Fatmawati

33. Kalibata City Square

34. Mal Ambasador

35. Mal Blok M

36. Plaza Mebel

37. Mal Taman Anggrek

38.Lippo Mall Puri

39. Mal Taman Palem

40. Puri Indah Mall

41. Mal Ciputra Jakarta

42. Central Park Mall dan Neo Soho Mall

43. PX Pavilioun

44. Seasons City

45. Lippo Plaza Kramat Jati

46. Cibubur Junction

47. Mall Cipinang Indah

48. Tamini Square

49. AEON MALL Jakarta Garden City

50. Arion Mall

51. Buaran Plaza

52. Mall@Bassura

53. Pulogadung Trade Center

54. Pusat Grosir Cililitan

55. Pluit Village Mall

56. Emporium Pluit Mall

57. Pluit Junction

58. Baywalk Mall

59. WTC Mangga Dua

60. Koja Trade Center

Sementara, mal yang buka Senin (8/6/2020), diantaranya:

1. Grand Indonesia

2. Teras Benhil

3. Summarecon Mal Kelapa Gading

4. Sunter Mall

Penulis: Riana

Editor: Stevanny

Previous articleHari Ini, Jadwal KRL Kembali Normal
Next articleAprindo Tunggu Mekansime Aturan New Normal

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here