Bekraf: Industri Kuliner Tak Bisa Dilepaskan dari Industri Pariwisata

Kepala Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) RI Triawan Munaf

Jakarta, PONTAS.ID – Pariwisata tak melulu pemandangan, budaya, fashion, dan kerajinan tapi juga sajian kuliner yang menjadi ciri khas masing-masing daerah. Keindahan Nusantara terwujud dalam ragam kuliner Indonesia yang beragam. Hal itu disampaikan oleh Kepala Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) RI Triawan Munaf. Bahkan, industri kuliner sendiri tak bisa dilepaskan dari industri pariwisata.

“Sekarang kalau kita bekunjung ke suatu daerah yang kali pertama melintas di pikiran apa? Nanti mau makan apa ya. Bahkan, sumbangan ekonomi kreatif akhir tahun lalu sebanyak 922 triliun dengan kenaikan setiap tahun 70 triliun, perlu diketahui bahwa penyumbang sebanyak 420 triliun adalah kuliner,” kata Triawan selaku Kepala Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) RI saat dihubungi PONTAS.ID melalui via selular, Jakarta, Selasa, (17/4/18).

Ia berharap dengan naiknya branding kuliner Indonesia bisa menjadi penghalang serbuan kuliner asing yang belakangan sangat masif. “Sebut saja Indonesia punya 5 jenis makanan yang paling populer bahkan di luar negeri. Mulai dari soto, rendang, sate, nasi goreng dan gado-gado atau yang dikenal dengan sebutan “Sorensatnasgorgad,” ujarnya.

Triawan mengatakan pihaknya mengapresiasi dukungan dari Bango melalui Festival Jajanan Bango 2018 untuk membantu pihaknya mensosialisasikan keistimewaan hidangan soto sebagai salah satu ikon kuliner Nusantara kepada masyarakat luas.

“Festival kuliner akbar seperti ini tentunya akan menjadi sarana tepat untuk menjangkau banyak orang sekaligus, dimana mereka bisa menikmati kelezatan aneka ragam soto dari Barat hingga Timur Nusantara yang langsung dihidangkan oleh para legenda kuliner soto,” ucapnya.

Bukti dari kolaborasi Bango dengan pihak pemerintah adalah dengan hadirnya area ‘Kampung Soto’ di tengah kemeriahan Festival Jajanan Bango 2018 sebagai bentuk dukungan Bango terhadap salah satu program Bekraf RI dalam mempopulerkan dan melestarikan warisan kuliner Nusantara.

Previous articlePAN Minta ‘Partai Setan’ Amien Rais Tak Dibesarkan
Next articlePembangunan Gedung DPR Diminta Dilanjutkan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here