Operasi Pasar Mencapai 2000 Titik

Operasi Pasar Bulog, (Foto:Ist)

Jakarta, PONTAS.ID – Akibat beberapa minggu ini mengalami naiknya harga beras di nusantara Indonesia, namun sebagai perwakilan pemerintah yang mengurusi bidang pangan beras, Perum Bulog telah melakukan operasi pasar yang dimulai Selasa, (9/1/18). Operasi pasar ini untuk stabilitas harga dan ketersediaan pasokan barang kebutuhan pokok masyarakat, khususnya beras jenis medium, yang mengalami kenaikan harga.

Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog Karyawan Gunarso mengatakan pada Operasi Pasar (OP) hingga tanggal 11-12 Januari 2018 telah mencapai 142 ribu ton. “Jadi OP kita sampai tanggal 11-12 kemarin sudah 142 ribu ton di lebih dari 2000 titik. Kerjasama dengan pedagang, toko-toko, dan Operasi Pasar,” kata Gunarso selaku Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog Karyawan, Jakarta, Rabu, (17/1/18).

Ia menjelaskan, untuk sisa cadangan beras pemerintah pada tahun 2017 kurang lebih 150 ribu ton. Pemerintah sudah punya anggaran Rp 2,5 triliun di 2018 yang bisa digunakan untuk membeli cadangan pemerintah sebesar 270 ribu ton sampai 300 ribu ton.

Previous articleTunjuk Idrus Jadi Menteri, Golkar: Terima Kasih Jokowi!
Next articleDisdik DKI: Skema Lelang Renovasi Sekolah Belum Jelas

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here