Bamsoet Minta Pemerintah Pulihkan Ekonomi

Bambang Soesatyo
Bambang Soesatyo

Jakarta, PONTAS.ID – Ketua MPR Bambang Soesatyo berharap pemerintah bisa mengatasi persoalan kesehatan akibat pandemi Covid-19 merupakan penyebab terjadinya krisis ekonomi. Apalagi, selama hal itu belum teratasi, perekonomian pun sulit bangkit.

“Saya meminta pemerintah untuk tetap fokus mengatasi dan membenahi masalah kesehatan di masa pandemi Covid-19, serta diiringi dengan melakukan upaya-upaya pemulihan ekonomi, mengingat selama kasus penularan masih bertambah, masyarakat masih terus menghindari kontak fisik sehingga roda ekonomi tidak akan berputar,” kata pria akrab disapa Bamsoet dalam keterangannya, Rabu (25/11/2020).

Selain itu, Bamsoet juga mendorong pemerintah dalam hal ini Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Kemenkop UKM) terus memaksimalkan upaya untuk memulihkan kembali dunia usaha atau Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) seperti meningkatkan hasil dan kualitas produksi UMKM, serta pemerintah membantu dalam memaksimalkan pemasaran melalui ranah digital, dan peningkatan kualitas pelaku UMKM, sehingga roda perekonomian dapat terus berputar dan daya beli masyarakat dapat ditingkatkan.

“Meminta komitmen pemerintah untuk memaksimalkan penanganan pandemi Covid-19, mengingat upaya penanganan Covid-19 menjadi kunci bagi pembenahan di sektor lainnya, termasuk sektor ekonomi,” ujar politikus Golkar ini.

Ia pun berharap dalam upaya pemerintah meningkatkan pertumbuhan ekonomi, maka harus dibarengi dengan kalkulasi kebijakan yang matang. “Sehingga kebijakan tersebut dapat berjalan secara efektif dan efisien, sehingga sektor ekonomi dapat perlahan meningkatkan konsumsi dan pertumbuhan ekonomi nasional,” tegasnya.

Penulis: Luki Herdian

Editor: Stevany

Previous articleLegislator PKS Siap Bekerjasama dalam Program Keumatan
Next articleTingkatkan Kualitas Data, ATR/BPN Pertajam Juknis PTSL

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here