Airlangga Ajak Warga NU Masuk Golkar

Jakarta, PONTAS.ID – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengajak warga Nahdiyin untuk menjadi kader Golkar.

Hal itu dilontarakan Airlangga saat acara istigosah di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (28/2/2018).

Hadir dalam acara tersebut Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siroj dan ratusan santri peserta istigosah.

“Kami berharap khususnya warga NU. Banyak pengurus NU di Partai Golkar. Nanti juga di NU harus ada orang Golkar. Semoga partai Golkar bangkit dan solid,” kata Airlangga dalam sambutanya.

Dalam kesempatan itu, Airlangga juga mengucap syukur Partai Golkar masih bisa ikut serta sebagai peserta Pemilu 2019. Menurutnya ditengah silih berganti partai politik, Golkar mampu melewatinya.

Menteri Perindustrian ini juga sempat menyinggung arti nomor urut empat milik Partai Golkar.

Menurutnya, nomor empat merupakan tanda empat pilar yang ada di Indonesia. Selain itu, angka empat sebagai tanda 4G yang tertera di setiap smartphone.

“Kita berharap jaringan suara Golkar kuat di seluruh Indonesia, seperti jaringan 4G (fourth-generation technology),” pungkas Airlangga.

Previous articleKPK Tetapkan Keponakan Novanto Tersangka Kasus e-KTP
Next articlePresiden Resmi Lantik Heru Winarko Jadi Kepala BNN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here