Hari Jadi Kabupaten Malang Akan Dimeriahkan dengan Perlombaan Mars dan Tiktok

Malang, PONTAS.ID – Hari Jadi Kabupaten Malang ke – 1261, dimeriahkan dengan perlombaan mulai dari penciptaan mars hingga lomba Tiktok. Hal ini diungkapkan ketua Panitia Hari Jadi Kabupaten Malang, Syamsul Hadi.

Kegiatan ini akan digelar pada 28 November 2021, yang sekaligus diisi acara upacara, paripurna dan tasyakuran.

“Nantinya perlombaan ini akan diselenggarakan pada setiap OPD masing-masing,” kata Syamsul Hadi kepada PONTAS.id, Selasa (23/11/2021).

Pria yang juga dikenal sebagai Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Kanjuruhan ini, memilih mengadakan lomba mars. “Apalagi Kabupaten Malang ini belum memiliki mars resmi,” papar Syamsul.

Menurutnya, lomba lain seperti Tik Tok bertujuan memberikan wawasan pada masyarakat luas di hari jadi ini agar tetap memenuhi protokol kesehatan supaya kita terbebas dari Covid-19.

“Untuk kegiatan pawai budaya yang biasanya dilaksanakan di pesisir pantai selatan yang melibatkan banyak orang, karena kita masih dalam suasana pandemi Covid-19 maka tahun ini ditiadakan,” tutupnya.

Penulis: Gus
Editor: Ahmad Rahmansyah

Previous articleMUI Jangan Dibubarkan, Cukup Diaudit dan Dibenahi
Next articleDorong SDM Humas, Kapolda Sumut Gelar Smart Sharing

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here