Antisipasi Musim Penghujan, Pemkot Jakpus Cek Ulang Pompa

Jakarta, PONTAS.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat (Jakpus) akan melakukan pengecekan pompa di tiap wilayah guna mengantisipasi genangan.

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwandi menerangkan pengecekan pompa ini di antaranya pompa dari Sudin Sumber Daya Air (SDA), dan pompa milik Sudin Bina Marga.
Menurutnya, sebagian dari pompa ini sudah dilakukan pengecekan. Namun minggu ini pihaknya akan kembali melakukan pengecekan. “Kita cek lagi minggu ini, kita akan cek pompa SDA dan pompa Bina Marga,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Jumat (17/9/2021)
Irwandi juga menekankan, pompa yang ada di underpass harus diperhatikan secara serius. Seperti yang terjadi di kawasan underpass Kemayoran harus segera diantisipasi.
“Bina Marga hati-hati jangan sampai underpass Kemayoran terendam, itu harus cepat diantisipasi,” tegasnya.
Irwandi menambahkan, terkait kondisi pompa yang ada di wilayah Jakpus sejauh ini beroperasi dengan baik. Meskipun ada beberapa pompa masih dalam perbaikan. Tetapi, meski dalam perbaikan masing-masing pompa memiliki cadangan sehingga pompa yang ada masih bisa beroperasi.
Penulis: Heru Mindarto
Editor: Fajar Virgyawan Cahya
Previous articleGencarkan Vaksinasi Agar Covid-19 Terkendali
Next articlePengukuhan TP PKK Kebayoran Lama, Wali Kota: Ini Merupakan Awal

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here