Umumkan Ganjar-Mahfud, PDIP Optimistis Menangi Pemilu 2024

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri //Foto: DPP PDIP

Jakarta, PONTAS.ID – Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri memastikan Wakil Capres dari PDIP Ganjar Pranowo adalah Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Kepastian ini disampaikan Megawati di Gedung Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro No 58, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).

“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, maka calon wakil presiden yang dipilih PDIP yang akan mendampingi Bapak Ganjar Pranowo adalah bapak Profesor Doktor Mahfud MD,” kata Megawati.

Mahfud akhirnya dipilih dari sejumlah nama yang santer disebut-sebut sebagai kandidat cawapres Ganjar, antara lain Khofifah Indar Parawansa, Sandiaga Uno hingga Ridwan Kamil.

Terus Menguat
Sebelumnya, diinformasikan Megawati telah bertemu Mahfud MD, di di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin

Berdasarkan agenda yang diterima wartawan, Megawati dijadwalkan akan mengumumkan bakal calon wakil presiden pada pukul 10.00 WIB, pagi ini di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro No 58, Jakarta Pusat.

Rencananya, Megawati akan didampingi Plt Ketua Umum PPP, M. Mardiono, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo dan Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang.

Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan calon pendamping Ganjar Pranowo sudah mengerucut ke satu nama. Pengumuman juga akan lekas dilakukan.

Menurut Hasto, dalam beberapa waktu terakhir, ada beberapa nama yang masuk bursa cawapres Ganjar. Salah satu yang dia sebut adalah Mahfud MD.

“Ada dari Jawa Barat, Ridwan Kamil, Sandiaga Uno, Prof Mahfud, Mbak Khofifah, Pak Basuki Menteri PUPR kemudian itu ada Erick Thohir ada Pak Andika Perkasa, ada Tuan Guru Bajang ini kan nama-nama yang disuarakan oleh rakyat,” ucap Hasto pekan lalu.

Penulis: Pahala Simanjuntak
Editor: Rahmat Mauliady

Previous articleGelar Asmas MPR, Fadel Muhammad Harap Pemerintah Luangkan Waktu Dengar Keluhan Rakyat
Next articleGanjar-Mahfud Pasangan Merah-Putih

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here