Banyak Proyek EBT Mangkrak, Menteri ESDM Bakal Lakukan Ini

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif

Jakarta, PONTAS.ID – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif, mengatakan, akan melakukan pendataan pada proyek-proyek energi baru terbarukan (EBT) yang mangkrak.

Sebagaimana diketahui, Pemerintah mencatat, realisasi EBT dalam bauran energi nasional baru sekitar 8%. Padahal, Indonesia memiliki potensi sumber energi baru terbarukan dan konservasi energi (EBTKE) mencapai 400 gigawatt (GW).

“Sumber-sumber energi terbarukan menurut informasi ada 400 GW dan ini akan saya hitung. Dan baru terealisasi kira-kira 8% kalau tidak salah, tapi 8% kok 32 GW. Jadi masih kecil sekali. Mau kita inventarisir (proyek mangkrak),” kata Arifin, usai membuka The 8th Indonesia EBTKE Conex di JIEXpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (6/11/2019).

Lebih lanjut, Arifin mengaku, pihaknya akan membuka diri terhadap masukan dari stakeholder.

“Kita inventarisir potensinya. Nah ini yang harus kita bahas bersama. Misalnya berapa kapasitas di situ,” sambungnya.

Arifin juga bilang, upaya untuk menciptakan bisnis baru untuk EBTKE penting dilakukan, terlebih karena Indonesia telah mengikuti Paris Agreement yang mewajibkan bauran EBTKE 23 persen pada 2025 dalam energi nasional.

“Tentu saja inisiasi dari Paris Agreement (yang sudah diratifikasi jadi undang-undang) ini menjadi peluang untuk kita melakukan inovasi dan create bisnis baru yang melibatkan masalah energi,” tuntasnya.

Penulis: Ririe

Editor: Riana

Previous articlePendapatan DKI Anjlok, Pelanggaran IMB di Jakut malah Melonjak
Next articlePetakan Arah Pengembangan Energi Nasional, Arifin: Inovasi Baru Dibutuhkan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here